Merasakan kenyamanan tinggal dan tidur di sebuah hotel mewah, dengan fasilitas yang serba lengkap, rasanya belum lengkap bila Anda belum mencoba tinggal di hotel yang satu ini. betapa tidak, menempati hotel ini, Anda akan merasakan suasana yang pasti berbeda dan jauh dari kebisingan. Itulah hotel di bawah laut.
Hotel ini terletak di Dubai. Ini untuk kesekian kalinya, salah satu negeri terkaya di dunia ini membuat sensasi. Setelah memiliki gedung pencakar langit tertinggi di dunia, yakni Burj Khalifa, kini satu lagi kedahsyatan negara kaya minyak tersebut, yakni membuat hotel di bawah laut.
Hotel ini dibangun pada kedalaman sekitar 10 meter di bawah laut. Dengan dua lantai, tentu saja ukurannya sangat kecil dibandingkan hotel-hotel pada umumnya. Kamar hotel cuma disediakan sebanyak 21 kamar.
Walau demikian, keberhasilan membangun hotel bawah laut ini menunjukkan satu sensasi yang sangat luar biasa. “Teknologi baru dikembangkan dalam pembangunan hotel ini. Tidak saja untuk berenang, tapi bisa digunakan sambil liburan,” ujar juru bicara Big InvestConsultant, salah satu perusahaan yang berada di balik pembangunan hotel tersebut.
Untuk masuk ke dalam hotel, pengembang membangun sebuah tangga atau lift yang langsung menghubungkan tingkat atas yang berada di atas permukaan air, ke tingkat bawah yang berada di kedalaman bawah laut.
Dengan menempati hotel ini, Anda akan bisa melihat ikan-ikan berenang saat-saat beristirahat di tempat tidur. Anda bisa menyaksikan penyu yang berenang di sekitarnya, pemandangan batu karang yang menawan, dan lain sebagainya. Pendek kata, Anda tentu akan merasakan sesuatu yang berbeda saat berada di hotel ini.
Hi.. there.. by open this blog i hope can give you some interesting information that peoples usually rare to know... And that's as part of "My Life"
No comments:
Post a Comment